Itwasda Polda Banten Ikuti Sosialisasi dan Pelatihan Di Jakarta

Loading

Jakarta, BK – Itwasda Polda Banten mengikuti kegiatan sosialisasi dan pelatihan aplikasi Dumas Presisi bertempat di Hotel Ambhara, Kota Jakarta Selatan pada Kamis (24/02).

Kegiatan pelatihan tersebut diikuti 2 personel Itwasda Polda Banten Ipda Prayoga serta Briptu Deni Ogi dipimpin langsung oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono dihadiri oleh operator penanggungjawab masing-masing Polda.

Saat dikonfirmasi, Ipda Prayoga membenarkan kegiatan tersebut. “Ya benar, hari ini kamu mengikuti kegiatan sosialisasi dan pelatihan pengembangan aplikasi Dumas Presisi di Jakarta, saat ini Dumas Presisi sudah berevolusi menjadi lebih baik dan pada (07/02) Mabes Polri telah melaksanakan pelatihan dan penunjukan operator serta verifikator di masing-masing Satuan kerja (Satker) yang ada di Mabes Polri,” kata Prayoga.

“Diharapkan dengan adanya aplikasi dumas presisi ini, masyarakat menjadi lebih mudah untuk melaporkan mengenai penanganan penyidik yang dirasa ada kejanggalan,” ujar Pratoga.

Di tempat terpisah, Irwasda Polda Banten Kombes Pol Eko Kristianto berpesan agar operator mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh, karena manfaat dari aplikasi ini akan sangat dirasakan oleh masyarakat sehingga nantinya diharapkan operator betul-betul memahami dalam mengoprasikan aplikasi dumas presisi. (BK/Bidhumas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *